Musim panas kali ini, sepertinya menjadi musim yang produktif untuk Seiko. Melengkapi koleksi Seiko 5 Sports, mereka merilis series terbaru mereka yaitu Seiko 5 Sports GMT Series yang untuk pertama kalinya memperkenalkan movement GMT dalam lini Seiko 5.
Ada beberapa elemen baru yang mengejutkan pada desain series terbaru ini. Yang pertama, Seiko meningkatkan diameter menjadi 42,5mm dan ketebalan 13,6mm, bertambah 0,5 mm dan 0,1 mm dari Seiko 5 Sport yang telah dirilis pada tahun 2019 silam. Movement yang digunakan pada series ini adalah kaliber 4R yang memungkinkan integrasi antara jarum keempat dengan jarum GMT.
Terdapat tiga varian dalam koleksi kali ini, black dial dengan black bezel (SSK001), blue dial dengan bicolor blue dan black bezel (SK003), serta orange dial dengan black bezel (SK005). Dua variasi pertama dilengkapi dengan jarum GMT berwarna merah, sedangkan untuk variasi orange dial menggunakan jarum GMT berwarna hitam, masing-masing variasi juga memiliki kolom tanggal yang cukup besar pada arah jam tiga.
Seri terbaru dari Seiko Sports GMT Series ini dilengkapi dengan desain baru berupa braceletjubilee. Mereka juga dilengkapi dengan caseback untuk menampilkan komplikasi mesin jam 4R34 di bagian belakang. Model terbaru ini akan dirilis pada bulan Juli di kisaran harga USD500.
Gaya SKX yang ditampilkan oleh Seiko kali ini lumayan berbeda dan menawan. Selain dari casing yang terinspirasi oleh model klasik SKX, bracelet baru yang digunakan juga sangat menawan. Secara keseluruhan, series terbaru dari Seiko ini menjadi sebuah kejutan yang sangat manis bagi para penggemar Seiko.