Sebagai seorang sosok engineer yang jenius, Tony Stark sering digambarkan membangun banyak mesin yang canggih dan luar biasa. Karakter yang identik dengan mesin-mesin canggih ini, pasti juga akan mengenakan jam tangan yang sesuai – yang super canggih, atau dengan gaya unik dan stylish. Mari kita simak beberapa pilihan jam tangan Tony Stark dalam beberapa film terakhir ini.
Ditulis oleh Nik Tjhin – 28 Juli 2022
Dalam film Spiderman : Homecoming, terlihat karakter Tony Stark mengenakan model Urwerk UR-110RG. Model Urwerk memang sangat cocok untuk dikenakan oleh seorang Tony Stark, dengan desain yang asimetris dalam casing titanium, ditambah dengan uniknya komplikasi “wandering hours” di model tersebut. Model 110RG tersebut diminta secara pribadi oleh Tony Stark, supaya diproduksi dalam warna rose gold yang cocok dengan tampilan karakter Iron Man. Pada awalnya, permintaan tersebut sempat dianggap sebagai “prank call” oleh Urwerk dan tidak digubris. Tapi lalu Robert Downey Jr. sendiri mengakui sebagai penggemar dari merek Urwerk, maka terjadilah kolaborasi yang saling melengkapi tersebut. Jam tangan tersebut digunakan selama pembuatan film, dan lalu dilelang untuk kegiatan amal. Selain itu, model Urwerk lainnya juga terlihat dikenakan oleh karakter Tony Stark dalam film Avengers : Endgame, yaitu model Urwerk UR-105CT.
Sebagai karakter yang identik dengan inovasi dan teknologi, Tony Stark terlihat menggunakan model jam tangan Jaeger-LeCoultre AMVOX 3 Tourbillion Platinum di film Iron Man 2. Produk ini merupakan kombinasi dari dua merek ultra-performance, yaitu Jaeger-LeCoultre dan Aston Martin, menghasilkan sebuah jam tangan yang menjadi emblem iconic dari perpaduan gaya yang elegan dan sporty, canggih dan stylish. Model tersebut menggunakan material special platinum, serta menjadi model ketiga yang dihasilkan dari kolaborasi antara JLC dan Aston Martin. Selain itu, karakter Tony Stark juga terlihat menggunakan dua model jam tangan lain dari JLC dalam film ini, yaitu model Jaeger-LeCoultre Master Grand Tourbillon 1833 dan Reverso Grande 985. Berbeda dengan varian kolaborasi dengan Aston Martin, dua model ini terlihat lebih classy dan elegan, cocok sekali untuk digunakan seorang Tony Stark saat menikmati acara VIP dinner dengan Pepper Potts.
Sebagai karakter yang unik dan kreatif, Tony Stark sering mengambil jalan yang tidak lazim serta membuahkan banyak ide yang luar biasa. Cocok sekali apabila karakter tersebut memilih untuk memodifikasi sebuah jam sehingga menjadi lain dari yang lain. Contohnya seperti jam yang dimiliki oleh Robert Downey Jr., sang pemeran utama Iron Man, yaitu Rolex GMT-Master II Ghost ini. Jam ini bukanlah produk yang dijual oleh Rolex, tetapi merupakan sebuah versi yang dirubah dan disesuaikan oleh Bamford Watch Department. Dalam modifikasi tersebut, GMT-Master II dirubah tampilannya menjadi hitam semua, termasuk casing, bezel, dial dan gelang jam. Tampilan tersebut dilengkapi dengan beberapa detail warna putih di area dial dan bezel. Jam ini awalnya adalah sebuah hadiah dari RDJ untuk teman baiknya. Setelah melihat sendiri bagaimana customization dari Bamford menghasilkan sebuah jam yang sangat menawan, dia juga tertarik dan akhirnya membeli sebuah unit tambahan untuk dirinya sendiri.
Salah satu jam yang dimiliki oleh Robert Downey Jr. adalah model Breitling Pathfinder yang tidak diketahui asal-usulnya. Banyak yang curiga bahwa model tersebut adalah sebuah model jam palsu, karena tidak pernah ada catatan bahwa Breitling mengeluarkan model Pathfinder. Banyak juga yang mengira bahwa mungkin jam ini adalah bekas custom prop yang dipakai dalam sebuah film – tapi kami lihat belum ada film yang dimainkan oleh Robert Downey Junior yang cocok dengan prop tersebut. Akan tetapi, perlu diketahui bahwa Breitling dulu memang sering memproduksi model jam tangan dengan custom dial untuk unit tentara Inggris, dan Pathfinder sendiri merupakan nama dari sebuah grup tentara elit di 16th Air Assault Brigade di Inggris. Bisa jadi, model ini adalah model Breitling super-langka yang dulu diproduksi khusus untuk tentara elit Inggris. Tetapi, bagaimana RDJ bisa mendapatkannya? Nah, pasti ada cerita unik di baliknya, semoga suatu saat akan diceritakan oleh sang aktor!
Rasanya kurang lengkap apabila artikel ini tidak dilengkapi dengan model-model jam tangan yang digunakan di beberapa film terbaru oleh karakter Tony Stark. Dalam film Avengers : Infinity War, Tony Stark terlihat memakai Devon Tread F1 Watch yang terlihat sangat futuristik. Tampilan tersebut menggunakan sistim teknologi interwoven Time Belts yang dipatenkan oleh Devon sebagai ciri-khas dari model jam tangan mereka. Sedangkan dalam film Spiderman : Homecoming serta Avengers : Endgame, Tony kembali ke model jam oleh Urwerk, yaitu UR-110RG dan UR-105CT